Anggota Panwaslih Nagan Raya mengundurkan diri, ada apa ??

banner 120x600

 

Nagan Raya,Indonesiapublik.com –

Salah satu anggota Panwaslih Nagan Raya mengundurkan diri.memang secara aturan sisa masa jabatan para komisioner Panwaslih Nagan Raya memang tidak lama lagi, akan berahir pada Agustus 2023 mendatang.

Namun demikian,mundurnya Said Syahrul Rahmad dari jabatan komisioner Panwaslih menjadi permbincangan hangat di sejumlah kalangan masyarakat nagan raya.

Padahal ,sosok dirinya selama menjabat sebagai salah satu komisioner Panwaslih Kabupaten Magan Raya dikenal cukup aktif dalam melaksanakan tugas pengawasan dan mengajak agar masyarakat berpartisipasi aktif bersama Panwaslih dalam mengawasi pelaksanaan pemilu diberbagai tahapan.

Mendengar kabar tersebut,media ini mencoba menghubungi Dr Said Syahrul pada ,Selasa ,(18/04/2023) melalui via telfon.

Said membenarkan tentang kabar dirinya yang berhenti dari jabatan komisioner Panwaslih Nagan Raya,

“Ya benar,surat pengunduran diri sudah dilayangkan ke Panwaslih Kabupaten Nagan Raya senin kemarin,dan sekarang kita sedang menunggu Berita Acara (BA) Pleno senagai tindak lanjut dari arahan Panwaslih Pusat “,Jelasnya.

Sementara saat di tanyai alasan mundurnya dirinya dari jabatan Said Syahrul masih enggan membeberkan,dirinya berkilah biar setelah adanya Berita Acara (BA) tersebut barulah dia memberikan keterangan kepada awak media.

Sosok Dr Said Syahrul Rahmad telah mengabdi di Panwaslih Nagan Raya sejak tahun Agustus 2018 lalu ,dirinyapun kerap terlibat dalam penyelesesaian sengketa disemua tahapan pemilu.

Diketahui,sebelum menjadi penyelenggara pemilu Dr. Said Syahrul juga menjadi Dosen pada STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh, dan sempat mengajar juga di Universitas Teuku Umar, dirinya dikenal sebagai sosok dekat dengan mahasiwa. Selain itu Said Syahrul juga dikenal sosok yang dekat dengan masyarakat.

Ia sempat menduduki beberapa jabatan dikampus sebagai insan akademis diantaranya sebagai Ketua Prodi HTN, Sekretaris Jurusan Hukum Syariah & Ekonomi Islam, serta Redaktur Jurnal At-Tasyri’. Dirinya juga sangat aktif menjadi narasumber di kegiatan kemahasiswaan.

Apakah beliau akan kembali mengabdi ke kampus ? atau tetap menjadi bagian penyelenggara pemilu dengan memilih maju sebagai calon KIP ? Atau justru sudah ada tawaran job ditempat lain atau akan menjadi peserta pemilu pada tahun 2024 mendatang?

• team •

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *